👀 Sebelum
Membuka Segel / Produk
- Cek terlebih dahulu expired date atau tanggal kadaluwarsanya
- Pastikan ukuran minus nya sama dengan yang kamu pesan
- Pastikan nama / jenis softlens nya sesuai dengan yang kamu pesan
- Apabila minus yang ditemukan tidak sesuai jangan digunakan ya bestie, harap melapor ke pihak seller nya
👀 Saat Meletakkan
Softlens Ke Wadah
- Pastikan case softlens dan alat seperti penjepit softlens yang akan kamu gunakan bersih, apabila ragu boleh kamu sterilkan dengan air hangat
- Tuang air softlens yang sudah kamu beli ke dalam case kurang lebih hingga 2/3 tinggi case, masukan softlens (jangan sampai terbalik cembung – cekungnya yaa) menggunakan jari yang bersih (cuci tangan) atau menggunakan penjepit yang sudah bersih
- Sebelum digunakan, softlens baru direndam terlebih dahulu dengan cairan air softlens baru selama kurang lebih 4 jam
👀 Sebelum Menggunakan
Softlens
- Selalu cuci tangan sebelum menggunakan softlens
- Apabila kesulitan dengan kuku panjang, sebaiknya potong kuku terlebih dahulu untuk menghindari mata tercolok kuku dan menghindari softlens rusak karena tertusuk kuku, namun apabila kamu tidak masalah, ya gapapa
- Pastikan softlens kamu tidak terbalik cembung – cekungnya yaa
👀 Ketika Memasang
Softlens
- Tempatan softlens di jari telunjuk tangan kanan, kalau kamu prefer jari lain gak masalah. Apabila kamu menggunakan alat bantu memasangkan softlens, letakkan softlens di atas alat bantu, dan pastikan tidak terbalik
- Tarik kelopak mata atas dengan jari tengah tangan kiri, atau kalau sanggup melotot aja boleh
- Masukan softlens perlahan ke pupil
- Jika softlens sudah menempel di kornea mata, pertama lepaskan kelopak mata bawah dan kemudian lepaskan kelopak mata atas
- Berkedip untuk mengidentifikasi apakah softlens sudah terpasang benar
👀 Melepas Softlens
- Identifikasi posisi lensa
- ‘belokin mata’, boleh dengan cara kelopak mata atas ditarik dengan jari kiri dan kelopak mata bawah dengan jari kanan
- Gunakan jari telunjuk dan jempok kanan, seperti sedang ingin mengambil / menarik sesuatu seperti emoji berikut kira – kira:🤏atau👌
- Lakukan dengan relax
👀 Setelah Melepas
Softlens / Mencuci Softlens
- Letakkan lensa di telapak tangan yang bersih
- Tuangkan 2 – 3 tetes cairan softlens
- Gosok / pijat ringan dengan memutar sisi lensa (gerakan memutar)
- Bilas bersih dengan cairan softlens baru
- Rendam dengan cairan softlens baru
👀 Apabila Mata
Perih Saat Menggunakan Softlens
- Tuang tetes mata softlens, bisa jadi mata perih karena terlalu kering
- Apabila masih perih, periksa apakah softlens terbalik atau tidak dengan cara melepas softlens (ingat tangan wajib bersih)
- Rendam softlens kembali selama beberapa menit dengan cairan softlens baru
- Apabila setelah dipakai masih perih, lakukan tips mencuci softlens di atas
- Apabila masih perih coba rendam 1 – 2 hari
- Apabila masih perih juga, lakukan tips sterilisasi yakni dengan cara: Masukkan softlens ke lenscase yang sudah diberi cairan baru sebanyak 2/3. Tutup rapat. Masukan lensa beserta lenscase yang sudah tertutup rapat ke dalam mangkuk yang berisikan air panas sedang (tidak terlalu panas banget). Tunggu selama kurang lebih 15 menit.
- Apabila masih perih, coba hentikan pemakaian softlens dulu untuk selama beberapa waktu.
Source: Pink Rabbit Lens Instruction
& sedikit perubahan berdasarkan pengalaman
Thank you for sharing♥ anyway, softlens yg kamu pakai difoto baguuus :)
ReplyDeletethank you for sharing, aku belum pernah sukses pakai softlens niii, mau ah cobain cara kamu :)
ReplyDeletePengen pakai foto softlens yang cetar begini, tapi aku sudah ga muda lagi,,jadi kurang pede gitu wkwk
ReplyDeletewah oke nih makasih mbak tips dan sharingnya, sangat bermanfaat buat yang ogah2an pake softlense kayak aku karena agak takut wkwk
ReplyDeleteBiasa pakai softlens apa kak? ada rekomendasi ga?
ReplyDeletethank you cantik sharingnya tipsnya, please bikin juga rekomendasi softlens yang bagus harganya murah untuk pemula dong maybe ada rekomendasi
ReplyDeleteMakasih kakak cantik sharingnya aku kadang emang lupa kebersihannya sih
ReplyDeleteKslau pakai oembersih soflense yg diputer2 gitu merusak gak sih
Kadang aku suka mager ganti air tempat softlens hahaha, tp setau aku kalo dipakenya ga daily gt ga tiap hari jg gpp sih
ReplyDeleteKadang suka mager bersihin softlens, thanks kak infonya
ReplyDeleteAku jg rutin pake softlens krn mataku minus, yang paling penting si hrs banget jaga kebersihan mata dan tangan…
ReplyDeleteAku pake softlens kalo lagi mau foto kak, kalo kelamaan suka cepat lelah
ReplyDeleteIstri saya lumayan sering pake softlens, makasih untuk sharingnya
ReplyDeleteMakasih sharingnya kak, belum berani pakai softlens sampai sekarang nih ad tipsnya gak hehehe
ReplyDeleteAku termasuk yg ga telaten pake softlens far 😅. Trakhir pake ini beberapa hari sebelum nikah. Itu pertama kali pula. Makenya aja bisa 30 menit 1 mata 🤣🤣🤣🤣. Susah bangeeet, tapi ngelepasnya gampang 😁.
ReplyDeletePas mau acara lamaran aku pake juga, samoe keringetan dandanan 🤣🤣. Trus sudahlaaah, aku nyerah. Simoen di kotak air nya, dan lupa. Begitu inget, udah kering kerontang, 🤣. Memang ga cocok blas pake softlens. Udh paking bener kacamata kalo tipe kayak aku 😄.
Awalnya mau belajar pake Krn adek2ku pake. Dan Baguuus gitu, matanya JD lebih gede 😁. Tapi ternyata makenya ga segampang yg terlihat hahahah
cakep banget softlens-nyaaaa. eh aku mah langsung di pake kalau masih baru malah wkwk. baru tahu mesti d rendem dulu wkwk. Makasih mba farah infonya very useful
ReplyDelete